Pencipta lagu yang dibawakan Betrand kali ini adalah Bebi Romeo, di mana menceritakan tentang penyesalan karena salah memilih kekasih hati yang sesungguhnya.

Beberapa tahun terakhir nama Betrand Peto Putra Onsu makin melambung dan banyak disebut-sebut anak muda tanah air. Bukan cuma karena penampilan dan suaranya yang prima, tapi juga disebabkan kemanisan sikapnya pada ayah Ruben, bunda Sarwendah serta kedua adiknya, Thalia dan Thania.

Beberapa hari lalu, tepatnya Sabtu 21 Mei 2022, melalui kanal YouTube MOP Music Chanel, Betrand merilis lagu terbaru bertajuk Setengah Hati. Saat artikel ini dibuat, lagu tersebut sudah ditonton sebanyak lebih dari 533 ribu kali.

Pencipta lagu yang dibawakan Betrand kali ini adalah Bebi Romeo, di mana menceritakan tentang penyesalan karena salah memilih kekasih hati yang sesungguhnya. Setelah terlanjur bersama orang lain, sang penyanyi rupanya merasa belum mampu menghilangkan dari ingatan keberadaan seseorang yang telah memiliki setengah hatinya.

Proses pembuatan video klipnya juga tak tanggung-tanggung, yakni mengharuskan ia bersama Ruben Onsu dan kru terbang langsung ke Swiss demi mendapatkan suasana baru untuk hasil yang maksimal.