Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagus Maulana lolos perempat final All England 2022. Mereka menagalahkan duo Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di babak 16 Besar.

All England Open Badminton Championships adalah turnamen bulu tangkis tertua dan bergengsi di dunia. Tahun ini All England memasuki edisi ke-114 dan diselenggarakan pada 16-20 Maret 2022 di Arena Birmingham, Inggris.

Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagus Maulana lolos perempat final All England 2022. Mereka menagalahkan duo Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi 24-22, 13-21, 21-17 di babak 16 Besar.

Hasil tersebut membuat Fikri/Bagas menjadi ganda putra pertama Indonesia yang mampu melenggang ke delapan besar atau perempat final All England 2022.

Di babak delapan besar nanti nanti mereka akan jumpa pemenang duel babak 16 Besar lainnya yang mempertemukan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris).